Seni tari adalah salah satu jenis seni yang menggunakan tubuh sebagai komponen utama dalam melakukan tarian.
Indonesia sendiri memiliki berbagai macam jenis tarian tradisional yang tersebar dari Sabang sampai Merauke.
Tapi tahukah kamu arti dari seni tari itu sendiri?
Pada artikel kali ini kami akan menyajikan materi tentang pengertian seni tari menurut para ahli.
Mari kita mulai...
Corrie Hartong
Pengertian seni tari menurut Corrie Hartong adalah perasaan mendesak dalam diri manusia yang mendorong untuk mengungkapkannya dalam bentuk gerakan ritmis.
John Waever
Menurutnya seni tari merupakan gerakan teratur yang elegan dan dibentuk secara harmonis dari sikap yang elok dan juga menawan dengan postur tubuh yang anggun.
Jazuli
Menjelaskan bahwa seni tari adalah irama musik yang digunakan sebagai pengiring dan bisa dipakai untuk mengungkapkan tujuan yang ingin disampaikan oleh pecipta tari melalui penari.
Humardani
Mengungkapkan bahwa seni tari merupakan suatu ungkapan dalam bentuk gerak ekspresif yang indah dan ritmis.
Theodora Retno Maruh
Definisi seni tari adalah kesenian yang tidak akan pernah memiliki sifat kontemporer, baik yang pernah terlupakan sekalipun.
Aristoteles
Pengertian seni tari menurut Aristoteles adalah suatu gerakan ritmis yang memiliki tujuan untuk menghadirkan karakter manusia yang sebagaimana bertindak dan menderita.
Walter Sarrel
Arti seni tari merupakan keseimbangan gerakan badan menurut irama tertentu dalam tempat tertentu.
I Gede Ardika
Menyebutkan bahwa seni tari adalah penyatuan dalam berbagai hal sehingga semua manusia bisa menyesuaikan diri menurut cara pandangnya masing-masing.
Curt Sanchs
Mendefinisikan seni tari sebagai gerak berirama yang mengandung nilai estetika guna mengungkapkan jiwa manusia.
Kamala Devi Chattopadhyaya
Mengartikan seni tari sebagai suatu insting yang memberikan desakan kepada emosi dalam diri manusia sehingga mendorong manusia untuk berekspresi.
Judith Mackrell
Menyatakan bahwa seni tari merupakan gerak tubuh yang ritmis, seiring dengan musik dan dilakukan dalam ruangan dengan tujuan untuk mengekspresikan ide atau emosi, melepaskan energi atau hanya untuk kesenangan.
Soedarsono
Pengertian seni tari menurut Soedarsono adalah ekspresi jiwa manusia melalui gerakan indah dan ritmis.
Irmgrad Bartenieff & Forrestine Paulay
Berpendapat bahwa seni tari merupakan bentuk seni ekspresionostis yang menjembatani reaksi jiwa seseorang dengan konflik dan problem dunia modern.
Susan K. Lenger
Menurutnya seni tari adalah suatu gerak tubuh yang diciptakan oleh manusia secara ekspresif untuk bisa dinikmati.
J. Verkuyl
Menjelaskan bahwa seni tari merupakan gerak tubuh dan anggotanya yang dirangkai sehingga berirama.
Enoch Atmadibrata
Mengungkapkan bahwa seni tari adalah sikap tubuh yang disusun sesuai dengan gerak dan irama dalam suatu ruang.
Hawkins
Pengertian seni tari menurut Hawkins adalah ekspresi perasaan manusia yang diubah dalam imajinasi dan menjadi bentuk media gerak sehingga menjadi gerak simbolis sebagai ungkapan penciptanya.
Atik Soepandi
Definisi seni tari merupakan ekspresi jiwa manusia melalui gerakan ritmis dan melodi indah.
La Mery
Pengertian seni tari adalah ekspresi yang berbentuk simbolis dalam wujud tinggi yang harus diinternalisasikan menjadi bentuk nyata.
John Martin
Arti seni tari merupakan gerak sebagai pengalaman paling awal dalam kehidupan manusia.
Andre Levinson
Menyebutkan bahwa seni tari adalah suatu gerak tubuh yang berkesinambungan melewati ruang yang sudah ditentukan sesuai dengan ritme tertentu.
Kealiinomohoku
Mendefinisikan seni tari sebagai ekspresi yang dipertunjukan sebagai bentuk serta suatu gagasan melalui tubuh manusia yang bergerak dalam ruang.
Franz Boas
Mengartikan seni tari sebagai gerak ritmis bagian tubuh, lambaian tangan, gerak kepala atau gerak pada tungkai dan kaki.
Yulianti Parani
Pengertian seni tari menurut Yulianti Parani adlah gerakan ritmis yang keluar dari sebagian tubuh atau seluruhnya yang dilakukan oleh individu maupun kelompok dan disertai dengan ekspresi tertentu.
Waterman
Menyatakan bahwa seni tari adalah gerak tubuh yang menggunakan distilasi dan pola kultural secara artistik.
Judith Lynne Hanna
Pengertian seni tari adalah sebuah seni plastis dari gerak yang visualnya terlihat sepintas.
Suadarsa Pringgo Broto
Berpendapat bahwa seni tari merupakan ketentuan bentuk dari gerakan tubuh dan ruang.
H’Doubler
Menurutnya seni tari merupakan ekspresi gerakan ritmi dari perasaan yang secara estetis dinilai, yang lambang geraknya dengan sadar dirancang untuk kenikmatan dan juga pada kepuasan dari pengalaman ulang, ungkapan, berkomunikasi, melaksanakan serta dari suatu penciptaan bentuk-bentuk.
Suryo
Menjelaskan bahwa seni tari adalah ekspresi subjektif yang diwujudkan dalam bentuk yang objektif.
Pangeran Suryodiningrat
Pengertian seni tari menurut Pangeran Suryodiningrat adalah gerakan yang dihadirkan oleh tubuh manusia yang dilakukan selaras dengan irama musik yang memiliki tujuan tertentu.
Bagong Kussudiarja
Pengertian seni tari menurut Bagong Kussudiarja adalah suatu seni berupa gerak ritmis yang menjadi alat ekspresi manusia.
Kamus Besar Bahasa Indonesia
Tari adalah gerakan badan (tangan dan sebagainya) yang berirama, biasanya diiringi bunyi-bunyian (musik, gamelan, dan sebagainya);
Semoga bermanfaat!