aaWnxJmZI5JY8FKCUvVg7FjFvZvkz69jLNXN7cby

6 Bidang Usaha untuk Kelompok Analitis

Bidang Usaha untuk Kelompok Analitis

Kelompok analitis sebenarnya kurang suka bertemu dengan banyak orang, apalagi jika frekuensinya sangat sering.

Oleh karena itu, mereka sebaiknya berusaha dalam bidang-bidang yang tidak mengharuskan mereka terlalu banyak "bersosialisasi", tetapi cukup memberi kesempatan berkonsentrasi penuh memecahkan masalah.

Para kelompok analitis adalah pemecah masalah (problem solver). Bidang-bidang usaha semacam itu antara lain yaitu.

Jasa Penerjemah

Bisnis ini cukup memberi tantangan kepada bisnis analisis, dengan intensitas yang memadai. Terjemahan-terjemahan banyak diperlukan oleh institusi-institusi yang mempunyai hubungan erat dengan dokumen-dokumen, data-data, atau aspek bisnis berlingkup internasional.

Kalau kualitas pekerjaan mereka bagus, dan mereka tekun membangun brand image-nya, fee yang bisa diperoleh tergolong cukup besar sehingga kelak tidak akan menimbulkan kekhawatiran dalam hal menanggulangi biaya-biaya operasional usaha.

Jasa Reparasi Perangkat Elektronik dan Teknologi Informasi

Dua bidang yang memberikan tantangan analitik yang besar adalah dunia elektronik serta teknologi informasi.

Bagi wirausaha yang berkepribadian introvert dan dedikatif, menerjuni bidang ini dengan keruwetan sistem yang canggih merupakan kebahagiaan tersendiri.

Maka, bidang ini juga bisa dijadikan allternatif pemilihan bidang usaha. Tentu saja dengan catatan bahwa teknologi yang diperlukan harus dikuasai.

Karya Intelektual

Bidang ini merupakan bidang yang sama dengan yang kita dapatkan pada kaum kreatif karena kedua kelompok ini merupakan komponen pembawaan yang sama, yaitu introvert.

Perancangan Busana

Bidang ini merupakan tempat bagi mereka yang benar-benar ingin ber-solo karier. Produk yang dihasilkan biasanya tergantung dari kepiawaian pengusaha yang bersangkutan.

Mereka yang berhasil biasanya selain menjadi mapan dalam hal ekonomi, juga bisa membuat mereka menjadi orang terkenal.

Laundry

Bidang usaha ini sangat menonjol bagi keperluan orang-orang kawasan perkotaan. Berbagai perkembangan teknik dalam hal layanan laundry sudah semakin canggih sehingga perlu dicermati dan dipelajari.

Jasa Penjahitan

Baik di kawasan perkotaan maupun di daerah-daerah perdesaan yang sudah cukup maju, menjalankan usaha penjahitan cukup menjanjikan masa depan yang baik.

Yang perlu dijaga adalah masalah ketepatan waktu serta mutu pekerjaan yang baik.


Semoga Bermanfaat!

Related Posts

Related Posts

Posting Komentar