Angin merupakan udara yang bergerak yang disebabkan adanya rotasi bumi dan dapat juga disebabkan perbedaan tekanan udara disekitarnya.
Angin sendiri dikelompokkan beberapa jenis yaitu angin tetap, periodik, dan lokal. Setelah kemarin membahas tentang jenis-jenis angin tetap, kali ini akan membahas tentang jenis-jenis angin periodik.
Berikut ini jenis-jenis angin periodik yang ada di permukaan bumi beserta penjelasan.
Angin muson
Dalam pengertiaanya, angin muson yaitu angin yang pada setengah tahun bertiupnya berganti arah. Mulai dari arah benua Australia ke arah benua Asia begitupun sebaliknya.
Angin muson digolongkan menjadi 2, yaitu angin muson barat dan juga angin muson timur.
Untuk pengertian angin muson sendiri yaitu angin yang bertiup dari arah Benua Asia menuju ke arah Benua Australia. Ketika bertiup, angin membawa partikel-partikel uap air dengan jumlah banyak, oleh karena itu Indonesia mengalami musim penghujan.
Sedangkan angin muson timur sendiri yaitu jenis angin yang bertiup dari arah benua Australia menuju ke benua Asia. Ketika bertiup ke arah benua asia, angin melewati banyak gurun pasir yang luas, karna itu angin membawa sifat kering yang menyebabkan Indonesia mengalami musim kemarau.
Angin Darat dan Angin Laut
Jenis kedua angin ini pasti tidak asing bagi masyarakat terutama untuk para nelayan guna mencari tangkapan di laut.
Pengertian angin darat sendiri yaitu angin yang bertiup dari darat menuju ke laut. Angin datat dapat terjadi disebabkan suhu udara di darat lebih rendah daripada di laut.
Oleh karena itu tekanan udara di daratan lebih tinggi daripada di laut, akhirnya udara akan bertiup dari darat menuju ke laut. Angin darat dapat dimanfaatkan nelayan untuk berangkat berlayar.
Sedangkan angin laut adalah angin yang bertiup dari laut ke darat. Angin laut disebabkan oleh suhu udara di laut lebih rendah dibandingkan di darat.
Hal tersebut mengakibatkan angin berhembus dari laut menuju ke darat. Angin laut dapat dimanfaatkan nelayan untuk kembali dari berlayar.
Angin Gunung dan Angin Lembah
Sesuai dengan namanya, dua jenis angin ini didasarkan pada tempat angin ini berada.
Pengertian angin gunung yaitu angin yang bertiup dari arah gunung menuju ke arah lembah. Angin gunung berhembus dari tempat yang tinggi menuju ke tempat yang lebih rendah.
Sedangkan angin lembah yaitu angin yang bertiup dari arah lembah menuju ke gunung. Atau kata lainnya angin yang bertiup dari tempat yang rendah menuju ke tempat yang tinggi.
Semoga Bermanfaat!