aaWnxJmZI5JY8FKCUvVg7FjFvZvkz69jLNXN7cby

Teknik Dasar dalam Olahraga Bowling

Teknik Dasar dalam Olahraga Bowling

Teknik merupakan suatu rangkaian cara yang dijadikan pedoman agar gerakan lebih mudah dipraktikkan dan mendapatkan hasil yang sempurna.

Pada cabang-cabang olahraga pasti memiliki teknik yang dimulai dari tahapan paling mendasar. Seperti halnya dalam olahraga Bowling.

Berikut ini teknik-tenik dasar dalam olahraga Bowling beserta penjelasannya.


Memilih Bola

Teknik memilih bola sebelum memulai permainan disarankan untuk dilakukan. Pilihlah bola dengan ukuran lubang yang pas dengan jari-jari tangan. 

Namun, jangan terlalu sempit nantinya akan kesulitan untuk melepaskan dengan cepat. Berikut ini tips untuk memilih bola yang cocok.

  • Masukkan ibu jari dan lebarkan jari-jari lain di sekeliling bola. 
  • Ruas jari-jari harus segaris dengan bagian tengah lubang. 
  • Pilihlah bola yang paling berat dan masih bisa diayunkan dengan baik.


Target untuk Strike

Tujuan utama semua pemain bowling adalah menjatuhkan semua pin, oleh karena itu mengincar Strike merupakan tujuan utama dan menjadi acuan.

Berikut ini teknik mengincar strike.

  • Untuk pemain tangan kanan, tepatkan bola di arah jam 6. Dan untuk pemain tangan kiri, tepatkan bola di arah jam 8.
  • Gunakanlah tanda panah di lane bowling sebagai panduan.
  • Guna mendapatkan sudut lemparan terbaik, arahkan bola di antara baris kedua dan ketiga dari seloka (gutter) itu merupakan posisi yang tepat untuk menjatuhkan pin dengan efek berantai.


Ayunan Bola

Teknik mengayunkan bola dengan yaitu melangkah dengan cepat ke arah garis, tekuk sedikit lutut, diikuti dengan tangan dan kaki yang dominan. 

Ketika melangkah ke depan, alihkan berat tubuh ke kaki dan biarkan tangan yang jatuh sehingga bola bisa mengayun mulus. Bersamaan dengan mengarahkan dengan bahu dan ayunkan lengan kebelakang setinggi bahu.


Menjatuhkan pin

Teknik menjatuhkan pin mengacu pada teknik ayunan bola. Ketika bola sudah meluncur dan melewati pergelangan kaki, putar bolanya sampai ibu jari menunjuk ke arah jam 10 gunanya agar mendapatkan efek putaran yang lebih bertenaga.


Semoga Bermanfaat!

Related Posts

Related Posts

Posting Komentar