Sebagai sebuah seni bela diri, sekaligus cabang olahraga yang di pertandingan, pencak silat memiliki wasit dan juri untuk mengatur suatu pertandingan dan menentukan pemenang.
Jumlah wasit dan juri dalam pertandingan pencak silat dalam suatu kejuaraan adalah 15 orang dalam satu gelanggang.
Untuk kategori tanding, dipimpin oleh seorang wasit dan 5 orang juri.
Sedangkan, untuk kategori tunggal, ganda dan regu dinilai oleh 5 orang juri.
Tugas Wasit Pencak Silat
Wasit dalam pertandingan pencak silat hanya terdapat dalam kategori tanding. Wasit ini adalah orang yang berada di tengah gelanggang selain kedua atlet yang bertanding.
Tugas wasit sangat krusial karena berperan dalam mengatur jalannya pertandingan sekaligus menentukan hukuman dalam pertandingan pencak silat. Berikut adalah tugasnya:
1. Mengecek kesiapan gelanggang dan atlet
2. Memimpin pertandingan sesuai dengan aturan yang berlaku
2. Memimpin pertandingan sesuai dengan aturan yang berlaku
3. Menjaga keselamatan atlet
4. Menghentikan pertandingan, jika,
- Terjadi pelanggaran
- Atlet keluar gelanggang
- Atlet terjatuh
- Atlet bergumul
- Pertandingan antara atlet satu dengan lawannya tidak seimbang
- Memberi pembinaan, teguran, peringatan dan juga hukuman
- Memeriksa cidera atau luka
- Tergangunya pertandingan karena suatu hal (misal: penonton melempar botol ke gelanggang)
- Atlet mengundurkan diri
- Ketua pertandingan atau delegasi teknik meminta menghentikan pertandingan
5. Menjaga kualitas pertandingan
6. Memberikan teguran, peringatan dan hukuman kepada atlet
7. Memberi isyarat kepada juri mengenai pelanggaran atau hukuman dari atlet dan juga pengesahan serangan jatuhan
8. Menanyakan kepada juri jika terjadi keraguan dalam pengambilan keputusan.
9. Melaksanakan keputusan pemenang
Tugas Juri Pencak Silat
Juri ini berlaku untuk seluruh kategori pertandingan pencak silat. Berikut adalah tugas juri dalam pertandingan pencak silat:
1. Memberi penilaian kepada atlet dalam suatu pertandingan
2. Mencatat pelanggaran. Baik pelanggaran ringan maupun pelanggaran berat
3. Memilih pemenang berdasarkan jumlah nilai yang diperoleh atlet
4. Menandatangani formulir yang telah diisi
5. Menjawab pertanyaan Delegasi Teknik, Ketua Pertandingan, Dewan Wait-Juri dan Wasit jika dibutuhkan
Semoga bermanfaat!