Laptop kalian terdapat aplikasi SAntivirus Protection Lite? Segeralah Unistal!
Software SAntivirus Protection Lite merupakan sebuah antivirus palsu alias malware yang dapat menurunkan performance PC/Laptop anda. SAntivirus yang ada di laptop kalian merupakan aplikasi Segurazo yang sekarang merubah namanya menjadi SAntivirus Protection Lite.
Kenapa software ini bisa menurunkan peformance PC/laptop kalian? Karena, aplikasi ini melakukan scanning ke semua folder yang ada di pc/laptop tanpa ada perintah dari pengguna. Hal tersebut yang menyebabkan PC/Laptop menjadi lambat, hingga bisa Hang/Stuck.
Baca Juga : Cara Menghapus Program Adware RelevantKnowledge
Program SAntivirus ini terinstal secara tidak sengaja ketika kalian mendownload aplikasi dan masuk kedalam sistem laptop kalian.
Langsung saja, berikut cara unistal SAntivirus Protection Lite secara permanen di PC/Laptop kalian.
1. Pertama-tama Instal dulu aplikasi IObit Unlocker (Wajib). Download DISINI!
2. Langsung buka aplikasinya, lalu klik Add
3. Software tersebut berada di folder Program Files(x86) cari folder Digital Communications, setelah itu klik folder SAntivirus. Lalu, klik OK.
4. Setetelah itu, kalian klik panah kecil di samping tombol Unlock. Kemudian pilih Unlock & Delete. Kemudian klik Unlock untuk menjalankan proses.
5. Kemudian, tunggu status menjadi succesful.
Gimana cukup mudah kan?
Kenapa tidak langsung di uninstal saja lewat control panel/folder? Karena aplikasi ini dikunci ketika pengguna ingin menguninstal manual, harus lewat bantuan software tambahan seperti IObit Unlocker.
Segeralah hapus aplikasi ini, jika semakin lama aplikasi ini di dalam komputer kalian. Maka semakin sulit kalian menghapusnya.
SEMOGA BERMANFAAT!
ampuhhhhhh, thanks bang
BalasHapusSiap bang
Hapusbang kalau statusnya failed, apakah ada solusi lain? Terimakasih sebelumnya bang.
BalasHapusPartisi ulaang
Hapus