aaWnxJmZI5JY8FKCUvVg7FjFvZvkz69jLNXN7cby

Berikut Cara Memunculkan Baris Color Palette Pada Corel Draw Semua Versi

fitur color palette hilang
Color Palette Hilang

Kok tiba-tiba hilang ya warnanya? Gimana ni cara mengembalikannya seperti semula? - Itu merupakan contoh pertanyaan yang kalian lontarkan ketika melihat baris warna atau color palette pada corel draw yang kalian tidak sengaja menghilangkannya.

Lalu apa itu color palette? Color palette atau palette warna adalah sekumpulan warna yang dijadikan satu didalam sebuah wadah guna mewarnai sebuah objek dengan cepat. Fungsinya sendiri untuk mengganti warna (fill) pada object dan pada garis (outline). 

Pada corel draw sendiri, baris color palette terletak di sisi kanan pada halaman. Color palette juga bisa kalian setting menjadi beberapa baris yang kalian inginkan. Fitur color palette ini merupakan fitur default yang ada pada corel draw X1 sampai X8.


Untuk lebih jelasnya, langsung ke dalam tutorialnya yang telah admin sajikan beserta gambar penjelasnya.

Langkah-Langkah Memunculkan Baris Color Palette 

     1.  Buka/klik Windows yang terdapat pada baris atas halaman
     2.  Lalu, pilih Color Palettes

cara pertama memunculkan color palette

     3.  Akan mencul baris baru, kemudian klik Default Palette 

cara kedua memunculkan color palette

     4.  Sudah muncul palettenya, terkadang palette muncul tidak langsung ke sisi kanan.

cara ketiga memunculkan color palette

     5.  Kita pindahkan ke sisi kanan, dengan cara klik dan tekan kotak warna, lalu tarik ke sisi kanan halaman. bisa dilihat gambar dibawah

cara keempat memunculkan color palette

     6.  Bisa dilihat, warna telah berpindah ke halaman kanan dan sejajar kebawah.

cara kelima memunculkan color palette

Merubah Baris Pada Color Palette

Kalian juga bisa mensetting baris warna pada color palette, antara 1-3 baris. Berikut caranya :
 
     1.  Klik lingkaran kecil yang ada di atas color palette


     2.  Lalu, akan muncul baris. Kemudian klik Rows 

cara kedua merubah baris pada color palette

     3.  Lalu muncul 1 Rows, 2 Rows, 3 Rows. Bisa kalian pilih sesuai keinginan kalian.

cara ketiga merubah baris pada color palette

Bagaimana kalian sudah berhasil? mudah sekali kan ya.
Itu tadi penjelasan tentang cara memunculkan baris color palette yang hilang dan merubah baris pada color palette. Semoga dapat membantu!



Related Posts

Related Posts

1 komentar

  1. Thanks atas ilmunya dan selalu beramal s moga jadi ibadah amiin

    BalasHapus