Tentunya dalam memilih makanan, seorang ibu tidak boleh sembarangan. Karena ada makanan yang dilarang dikonsumsi saat ibu hamil. Pelarangan tersebut tentu bukan tanpa alasan.
Jika seorang ingin memberikan nutrisi yang baik untuk buah hati, susu kedelai bisa menjadi salah satu solusinya. Susu yang terbuat dari bahan nabati ini mengandung gizi yang sangat baik.
Cara membuat susu kedelai pun tidak sulit. Kalian bisa mencari resep cara membuat susu kedelai dengan mudah di Google.
Berikut adalah manfaat susu kedelai untuk ibu hamil.
1. Kaya Karbohidrat
Peran karbohidrat dalam kegiatan konsumsi sudah tidak diragukan lagi. Makanan yang kita makan sehari-hari hampir selalu mengandung karbohidrat. Peran karbohidrat penting dalam meningkatkan energi untuk ibu hamil.
2. Banyak Vitamin
Vitamin sangat penting untuk ibu hamil maupun janin yang sedang dikandung. Susu kedelai sendiri mengandung banyak vitamin antara lain, vitamin A, B1 dan E.
3. Tinggi Protein
Protein yang dihasilkan dari susu kedelai sudah pasti protein nabati. Protein nabati cukup penting untuk tubuh disamping juga kebutuhan akan protein hewani.
Asam amino dalam susu kedelai membantu menjaga janin agar tetap sehat dan dapat berkembang dengan baik,
4. Mengandung Asam Folat
Susu kedelai juga mengandung asam folat. Asam folat mengambil bagian dalam proses pembentukan dan perkembangan sistem saraf pada janin dan juga otak. Hal tersebut agar di bayi mempunyai kemampuan otak yang optimal.
Baca Juga: 7 Makanan Enak Penurun Kolesterol
5. Lemak Nabati
Lemak nabati yang terdapat dalam susu kedelai selain bagus untuk ibu yang mengandung juga untuk janin.
Penting bagi seorang ibu agar selalu menjaga kesehatan. Kondisi ibu yang sehat akan berpengaruh terhadap kondisi janin yang baik. Begitu juga sebaliknya.
Semoga bermanfaat!